PEMBERIAN JUS BELIMBING WULUH TERHADAP TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI DI DESA RIDAN PERMAI WILAYAH KERJA UPT BANGKINANG KOTA TAHUN 2023
By Ners YENNY SAFITRI S.Kep, M.Kep
08 Aug 2024
PEMBERIAN JUS BELIMBING WULUH TERHADAP TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI DI DESA RIDAN PERMAI WILAYAH KERJA UPT BANGKINANG KOTA TAHUN 2023
Hipertensi merupakan salah satu masalah kesehatan yang
cukup berbahaya di dunia, hipertensi juga dapat menimbulkan kecacatan permanen,
kematian mendadak, dan berakibat sangat fatal. Salah satu pengobatan hipertensi
dengan terapi non farmakologi yaitu jus belimbing wuluh. Tujuan penelitian ini
adalah Mengetahui asuhan keperawatan dengan memberikan jus belimbing wuluh pada
Ny. Y di Desa Ridan Permai Wilayah Kerja UPT Puskesmas Bangkinang Kota Tahun 2023. Pengkajian keperawatan yang
dilakukan kepada Ny. Y adalah istri dari Tn.B. Pada saat pengkajian keadaan
umum klien baik, tingkat kesadaran composmentis (kesadaran penuh), klien
mengatakan dalam 5 tahun terakhir klien mengidap hipertensi dan asam urat.
Klien mengeluh nyeri dan kaku pada tengkuk jika tekanan darahnya tinggi P :
tekanan darah tinggi Q : tertekan benda berat R : leher S : 8. Dalam 5 tahun
terakhir klien mengidap hipertensi. TD
saat pengkajian 190/110 mmHg. Diagnosa keperawatan yang muncul yaitu nyeri
akut. Rencana keperawatan yang dilakukan oleh penulis adalah pemberian jus
belimbing wuluh. Pelaksanaan tindakan keperawatan dan evaluasi dimana TD dari
190/100 mmHg turun menjadi 160/89 mmHg dan skala nyeri dari 8 menjadi 5,
serta klien mampu mempraktekkan
pembuatan jus belimbing wuluh d rumah.