Jeruk (Citrus sp.) merupakan salah satu buah yang umumnya
digemari oleh masyarakat dunia, termasuk Indonesia. Jeruk merupakan sumber
vitamin C yang baik, mengandung 50 mg/100 ml sari buah, serta vitamin A dan
protein yang dibutuhkan anak usia sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk
melakukan substitusi donat tinggi serat kasar dengan substitusi tepung kulit
jeruk manis pada pembuatan donat. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 30 Januari
s.d 30 Agustus 2021. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental
dengan desain Rancangan Acak Lengkap (RAL). Tepung kulit jeruk manis mengandung
kadar air 9.73%, kadar abu 4.17%, kadar protein 3.51%, kadar lemak 4.41%, kadar
karbohidrat 78.18%, dan kadar serat 29.85%. substitusi donat dengan tambahan
tepung kulit jeruk manis yaitu P1 5%, P2 10%, dan P3 15%. Donat diuji
organoleptik yang terpilih adalah donat P1. Hasil analisis One Way ANOVA
menunjukkan adanya perbedaan penambahan tepung kulit jeruk manis terhadap rasa,
warna, aroma, tekstur dan mutu. Nilai gizi donat yang dianalisis dengan
menggunakan DKBM yaitu dalam 100 g donat mengandung karbohidrat 174.4 g,
protein 29.7 g, lemak 29.6 g, serat 8.1 g. Kesimpulan, kandungan zat gizi
tepung kulit jeruk manis terutama serat sangat baik diaplikasikan pada produk
makanan untuk memperkaya nilai gizi di dalamnya. Disarankan kepada orang tua
agar memberikan makanan kaya zat gizi seperti serat untuk membantu proses
pencernaan.