Research

  • Published Date: 23 Feb 2022
  • Modified Date: 23 Feb 2022

DEGRADASI BAHASA INDONESIA DALAM DUNIA PENDIDIKAN

By. Dr. NURMALINA S.Pd, M.Pd

Kemampuan berbahasa yang baik dan benar merupakan syarat mutlak dalam kegiatan ilmiah (Suriasumantri: 1999). Namun, faktanya kesalahan berbahasa Indonesia tampaknya sudah menjadi kesalahan menyeluruh dalam setiap jenjang pendidikan. Hasil penelitian di siswa Sekolah Dasar (Johan, 2018), siswa Sekolah Menengah Pertama (Ayudia et.al 2016), Sekolah Menengah Atas (Ariningsih et.al, 2012; Purnamayani, 2014; Oktaviani, 2018), Perguruan Tinggi (Budiyono dan Pranawa, 2017) menunjukkan bahwa kesalahan dalam berbahasa Indonesia, baik lisan maupun tulisan, sudah seolah menjadi penyakit yang mewabah dan sulit untuk disembuhkan.