Research

  • Published Date: 08 Jul 2022
  • Modified Date: 08 Jul 2022

HUBUNGAN PENDIDIKAN DALAM KELUARGA DENGAN SIKAP RASA HORMAT MAHASISWA PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR DI UNIVERSITAS PAHLAWAN TUANKU TAMBUSAI

By. NURHASWINDA S.Pd.I, M.Pd
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pendidikan dalam keluarga dengan sikap rasa hormat mahasiswa prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Dalam penelitian ini terdapat 21 responden yang dijadikan sampel penelitian sedangkan siswa untuk uji coba 22 responden. Teknik pengambilan sampel yaitu teknik sampling jenuh, dimana semua anggota populasi digunakan sebagai sampel karena jumlah populasi yang relatif < 30 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, kuesioner (angket) dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan menggunakan teknik analisis korelasi pearson product moment dengan taraf signifikan 0,05. pendidikan dalam keluarga dengan sikap rasa hormat mahasiswa prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai memiliki hubungan yang signifikan dimana thitung > ttabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara pendidikan dalam keluarga dengan sikap rasa hormat mahasiswa prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar di Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai dengan thitung > ttabel atau 3,014 > 1,721 dengan kontribusi sebesar 32,38% artinya terdapat hubungan yang signifikan terhadap pendidikan dalam keluarga dengan sikap rasa hormat.