Research

  • Published Date: 02 Aug 2021
  • Modified Date: 02 Aug 2021

PENGARUH GADGET TERHADAP PERKEMBANGAN EMOSIONAL ANAK USIA DINI DI PAUD TAMBUSAI

By. DEDDY GUSMAN S.Kom, M.T.I

Gadget merupakan salah satu perkembangan teknologi yang pemakaiannya merata pada semua usia, termasuk anak-anak usia di bawah 5 tahun (Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, 2015).  Pada masa ini, anak memiliki peningkatan perkembangan yang cukup cepat pada seluruh aspek perkembangan, baik pada perkembangan motorik, bicara-bahasa maupun perkembangan sosialsasi-kemandirian (Rumini dan Sundari, 2004). Penggunaan Gadget yang berlebihan pada usia tersebut dapat mengganggu proses perkembangan (Sigman, 2011). Apabila anak mengalami kecanduan Gadget, anak menjadi tidak peduli terhadap lingkungan sekitarnya.