Research

  • Published Date: 03 Aug 2021
  • Modified Date: 03 Aug 2021

PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD )BERBASIS ETNOMATEMATIKA PADA MATERI BANGUN RUANG KELAS VIII SMP

By. ASTUTI S.Pd, M.Pd

Perangkat pembelajaran merupakan perangkat-perangkat yang digunakan dalam proses pembelajaran yang terdiri dari silabus, rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP), bahan ajar, dan tes hasil belajar. Satu dari bahan ajar cetak yang digunakan dalam proses pembelajaran di sekolah adalah Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD). Tujuan dari penelitian  ini adalah Menghasilkan LKPD berbasis PBL untuk materi matematika semester I kelas VIII SMP yang valid dan praktis. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian disain (Design Research) untuk mengembangkan dan menghasilkan sebuah produk. Model pengembangan yang digunakan diadaptasi dari model yang dikembangkan oleh Plomp dan dinyatakan sebagai model penelitian Plomp. validitas aspek didaktik, isi dan bahasa pada LKPD berbasis Etnomatematika sudah memenuhi kriteria valid dengan rata-rata validitas secara keseluruhan adalah  85,71 dengan kategori sangat valid. Hasil validasi dari para validator menunjukkan bahwa  telah dihasilkan LKPD berbasis etnomatematika yang valid baik dari segi isi, konstruk, dan bahasa, dengan karakteristik seperti LKPD yang dihasilkan telah disesuaikan dengan ciri-ciri dari etnomatematika. Berdasarkan angket yang diberikan kepada siswa bahwa Nilai praktikalitas 81,38 %, kemudian angket yang diberikan kepada guru bahwa Nilai praktikalitas 80 %, berdasarkan tabel praktikalitas bahwa nilai praktikalitas bernilai sangat praktis. Hasil penelitian juga menunjukan LKPD memenuhi kriteria praktis dengan karakteristik yaitu adanya kemudahan dalam penggunaan LKPD berbasis etnomatematika