Research

  • Published Date: 22 Jul 2024
  • Modified Date: 22 Jul 2024

TERAPI FOOT MASSAGE TERHADAP TEKANAN DARAH PADA PENDERITA HIPERTENSI DI DESA RIDAN PERMAIWILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS BANGKINANG TAHUN 2024

By. Ners YENNY SAFITRI S.Kep, M.Kep

Hipertensi merupakan silent killer dimana gejala dapat beragam pada tiap individu serta hampir sama dengan gejala penyakit lainnya. Kejadian hipertensi mempengaruhi kesehatan satu miliar orang di seluruh dunia dan secara langsung bertanggung jawab atas kematian 10 juta orang lebih dari per tahunnya. Tingginya angka kejadian hipertensi menjadi perhatian karena memiliki berbagai komplikasi seperti stroke, infark miocard, gagal ginjal. Berdasarkan prevalensi penyakit hipertensi di Desa Ridan Permai Wilayah Kerja UPT Puskesmas Air Tiris pada tahun 2023 berada pada peringkat 2 tertinggi yaitu sebanyak 14,92% penderita penyakit hipertensi. Diagnosa keperawatan yang muncul adalah gangguan rasa nyaman: nyeri dan ketidakmampuan keluarga dalam manajemen keluarga. Intervensi yang divberikan adalah terapi foot terapi. Hasil penelitian menunjukan terapi foot massage mampu menurunkan tekanan darah dengan rata-rata penurunan 15 mmHg. Harapannya pasien tetap melakukan foot message dalam menurunkan hipertensi.