Submision Description

  • Published Date: 15 Jul 2021
  • Modified Date: 15 Jul 2021
Download

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT TENTANG TANAMAN OBAT KELUARGA DI DESA PENYASAWAN KECAMATAN KAMPAR KABUPATEN KAMPAR TAHUN 2021

By. Ners YENNY SAFITRI S.Kep, M.Kep

Program PKM    ini  bertujuan  untuk    meningkatkan  sikap  peduli,  empati  dosen  dan mahasiswa dan kondisi keberadaan masyarakat terhadap perekonomian dalam meningkatkan taraf   hidup dan pemenuhan obat tradisional yang berasal dari tanaman obat keluarga (TOGA). Kegiatan akan dilaksanakan dengan menggunakan perpaduan antara metode  pemberdayaan masyarakat, diklat dan pendampingan dengan melibatkan mahasiswa. Langkah awal yang dilakukan adalah melakukan pemberdayaan dan Pendampingan kepada masyarakat khususnya ibu rumah tangga yang memiliki lahan pekarangan  untuk TOGA di Desa Penyasawan. Kelompok  masyarakat  yang  memiliki TOGA diberikan pelatihan pemanfaatan Tanaman Obat Keluraga (TOGA). Target akhir dari kegiatan ini adalah melakukan pemberdaayan kepada ibu rumah tangga dalam sentuhan ilmu dan teknologi bagi dosen mahasiswa dan masyarakat dengan memanfaatkan lahan pekarangan sebagai basis ekonomi lokal masyarakat.