Submision Description

  • Published Date: 03 Aug 2023
  • Modified Date: 03 Aug 2023
Download

PKM PENYULUHAN TENTANG SKIZOFRENIA

By. Ners NIA APRILLA S.Kep, M.Kep

Kesehatan mental merupakan hal yang sangat penting bagi setiap manusia. Selain sehat secara fisik, manusia juga memerlukan kondisi mental yang sehat agar dapat menjalankan aktivitas sehari-hari dengan baik. Memiliki mental yang sehat adalah salah satu faktor penting dalam mewujudkan kesehatan secara menyeluruh (Putri, 2021).

Menurut WHO (World Health Organization) dalam (Ayuningtyas, 2018) definisi kesehatan mental adalah kondisi kesejahteraan individu yang menyadari kemampuannya sendiri, dapat mengatasi tekanan hidup yang normal, dapat bekerja secara produktif dan mampu memberikan kontribusi kepada komunitas. Kesehatan mental membahas tentang tidak adanya penyakit mental yang sangat penting bagi individu dan masyarakat. Salah satu gangguan kesehatan mental diantaranya skizofrenia.