Submision Description

  • Published Date: 05 Feb 2025
  • Modified Date: 05 Feb 2025
Download

Pelatihan Sistem Rantai Pasok dan Logistik untuk Meningkatkan Efisiensi Distribusi Produk Berbahan Dasar Kelor di PT. Mond Nature Lestari

By. LAILATUL SYIFA TANJUNG S.T., M.T

Pelatihan sistem rantai pasok dan logistik ini diselenggarakan untuk meningkatkan efisiensi distribusi produk berbahan dasar kelor di PT. Mond Nature Lestari, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi dan distribusi produk kelor yang dikenal memiliki banyak manfaat kesehatan. Meskipun produk tersebut memiliki potensi pasar yang luas, perusahaan menghadapi tantangan dalam mengoptimalkan distribusinya, khususnya terkait biaya logistik yang tinggi dan ketidakefisienan dalam pengelolaan rantai pasok. Program pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada karyawan dan manajemen perusahaan dalam mengelola rantai pasok dan logistik dengan lebih efisien, melalui materi tentang analisis rantai pasok, manajemen persediaan, perencanaan permintaan, serta penerapan teknologi informasi dan sistem manajemen logistik berbasis digital. Pelatihan ini juga mencakup pengenalan metode transportasi yang efisien, pengelolaan gudang yang optimal, dan penggunaan teknologi serta perangkat lunak manajemen logistik untuk mengurangi biaya distribusi. Diharapkan, setelah pelatihan, perusahaan dapat mengurangi biaya operasional, mempercepat distribusi produk, dan meningkatkan daya saing dengan memastikan ketersediaan produk kelor yang merata di pasar. Keberhasilan pengabdian ini akan terlihat dari peningkatan efisiensi distribusi, pengurangan biaya logistik, dan kepuasan pelanggan yang lebih tinggi.