Submision Description

  • Published Date: 05 Mar 2025
  • Modified Date: 05 Mar 2025
Download

PENINGKATAN KESADARAN MASYARAKAT TERHADAP PENTINGNYA KONSUMSI PROTEIN HEWANI DI DESA KUOK KECAMATAN KUOK KABUPATEN KAMPAR

By. MAULINA NOVITA S.Pt, M.Si

Protein hewani merupakan jenis protein yang berasal dari produk hewan baik yang belum diolah maupun yang sudah mengalami proses pengolahan. Berdasarkan Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Tahun 2022, nilai konsumsi protein masyarakat Indonesia sudah diatas standar kecukupan konsumsi protein Nasional yaitu 62,21 gram per kapita, namun konsumsi protein hewani masih rendah yaitu telur dan susu 3,37 gram, daging 4,79 gram serta kelompok ikan/udang/cumi/kerang 9,58 gram. Desa Kuok merupakan salah satu desa yang menjadi perhatian kasus stunting, dimana mengalami kenaikan kasus stunting, menurut data dari puskesmas Kuok tahun 2023 terdapat 19 kasus anak stunting. Berdasarkan hasil pengamatan terhadap perilaku mitra, pengetahuan dan keterampilan mitra bertambah dengan adanya kegiatan pengabdian ini. Hal tersebut terlihat dari beberapa indikator diantaranya respon masyarakat yang cukup antusias dan banyak mengajukan pertanyaan selama proses pembuatan hingga semua tahapan kegiatan telah selesai dilaksanakan.