Submision Description

  • Published Date: 09 Aug 2021
  • Modified Date: 09 Aug 2021
Download

Pelatihan PTK Bagi Guru SMAN 2 Bangkinang Kota

By. Dr. MOLLI WAHYUNI S.Si, M.Pd

PTK atau Penelitian Tindakan Kelas merupakan karya tulis ilmiah guru untuk perbaikan mutu PBM. Arikunto (2016) menjelaskan frasa penelitian tindakan kelas dari unsur kata pembentuknya, yakni penelitian, tindakan, dan kelas. Penelitian mengacu pada suatu kegiatan mencermati suatu objek dengan menggunakan cara atau aturan metodologi tertentu untuk memperoleh data atau informasi yang bermanfaat untuk meningkatkan mutu suatu hal yang menarik minat dan penting bagi peneliti. Tindakan mengacu pada suatu gerak kegiatan yang sengaja dilakukan dengan tujuan tertentu. Dalam penelitian tindakan kelas tindakan itu berbentuk rangkaian siklus kegiatan untuk siswa. Penelitian Tindakan Kelas merupakan penelitian yang lebih baik dilakukan oleh guru sebagai pelaksana program pembelajaran di kelas. Sehingga, guru diharuskan menguasai keterampilanketerampilan dalam Penelitian Tindakan Kelas (PTK).

Menanggapi permasalah ini, diperlukan pelatihan lebih lanjut tentang “Pelatihan Penulisan Proposal Penelitian Tindakan Kelas (PTK)” kepada para guru SMAN 2 Bangkinang Kota Kabupaten Kampar. Hal ini diperlukan untuk dapat menumbuhkan semangat para guru yang tergabung dalam menerbitkan tulisan ilmiah PTKsecara kontinu. Tujuan Pelatihan dalam Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah untuk (1) memberikan penyampaian materi pada guru tentang Penelitian Tindakan Kelas (PTK), (2) memberikan penugasan penyusunan proposal pada guru tentang Penelitian Tindakan Kelas (PTK), (3) memberikan pendampingan pada guru tentang telaah proposal Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang telah dibuat oleh guru.