Submision Description

  • Published Date: 14 Jan 2025
  • Modified Date: 14 Jan 2025
Download

PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT TENTANG HIPERTENSI DI DESA RIDAN PERMAI KECAMATAN BANGKINANG KOTA KABUPATEN KAMPAR

By. Ners YENNY SAFITRI S.Kep, M.Kep

Hipertensi merupakan penyakit degeneratif yang menjadi masalah serius saat ini. Hipertensi dikategorikan sebagai thesilent tkiller karena penderita tidak mengetahui dirinya mengalami hipertensi sebelum memeriksakan tekanan darahnya. Hipertensi merupakan peningkatan tekanan darah arteri yang bersifat sistemik atau berlangsung terus-menerus untuk jangka waktu lama. Hipertensi tidak terjadi tiba-tiba, melainkan melalui proses yang cukup lama. Tekanan darah tinggi yang tidak terkontrol untuk periode tertentu akan menyebabkan tekanan darah tinggi permanen. (Musakkar & Djafar, 2021).

   Bahaya hipertensi yang tidak dapat dikendalikan dapat menimbulkan komplikasi yang berbahaya,seperti penyakit jantung koroner,stroke,ginjal dangangguan penglihatan. Kematian akibat hipertensi menduduki peringkat atas dari pada penyebab-penyebab lainnya. Diperkirakan sekitar 80% kenaikan kasus hipertensi terutama di negara berkembang tahun 2025 dari sejumlah 639 juta kasus di tahun 2000, diperkirakan menjadi 1,15 milyar kasus di tahun 2025. Prediksi ini didasarkan pada angka penderita hipertensi saat ini dan pertambahan penduduk saat ini (Musakkar & Djafar, 2021).

PKM dilaksanakan untuk mencermati kurangnya kesadaran masyarakat dalam mengontrol tekanan darah dan masih minimnya pengetahuan penderita hipertensi tentang penyakit hipertensi dan pencegahannya, sehingga banyak diantara penderita hipertensi mengalami peningkatan tekanan darah yang berulang. Selain itu penderita juga tidak menyadari sebagai penderita hipertensi sehingga cenderung mengalami hipertensi berat. Rendahnya kesadaran masyarakat dalam mengontrol tekanan darahnya dapat berdampak lanjut terjadinya komplikasi seperti penyakit jantung koroner,stroke,ginjal dan gangguan penglihatan. Penyakit ini  telah menjadi masalah utama dalam kesehatan masyarakat Indonesia baik di perkotaan maupun di didaerah pedesaan saat ini.